Rancang Bangun Aplikasi Berkendara Sepeda Berbasis Virtual Reality dan Android dengan Menggunakan Metode Agile

Penulis

  • Inda Dwi Rahmadani Institut Teknologi Sumatera
  • M. Rizki Ramadhan Institut Teknologi Sumatera
  • Swadexi Istiqphara Institut Teknologi Sumatera

DOI:

https://doi.org/10.33019/electron.v3i1.7

Kata Kunci:

sepeda, simulator, olahraga, kesehatan, virtual reality, perangkat lunak

Abstrak

Kesehatan tubuh merupakan hal yang harus selalu dijaga oleh setiap individu, karena setiap kegiatan yang dilakukan oleh individu tersebut akan dipengaruhi oleh kondisi kesehatan. Agar kesehatan tubuh selalu dalam kondisi optimal, maka perlu melakukan beberapa hal diantaranya yaitu, istirahat yang cukup, konsumsi makanan sehat dan menggerakan tubuh (olahraga) yang bisa dilakukan dengan berjalan, berlari, senam dan bersepeda secara rutin. Olahraga bersepeda merupakan olahraga yang sangat baik dalam menggerakan tubuh dan juga memberikan penggunanya suasana yang berbeda karena dapat berpindah dari satu wilayah ke wilayah lainnya. Namun beberapa orang tidak memiliki cukup waktu dan tempat untuk berolahraga sepeda diluara ruangan. Pada penelitian ini akan dirancang dan dibangun sebuah perangkat lunak simulasi olahraga bersepeda. Pada penelitian ini bertujuan untuk memfasilitasi pengguna sepeda statis(bersepeda ditempat) yang dapat digunakan didalam rumah namun tetap dapat menikmati suasanan seperti saat berkendara sepeda, suasana tersebut diciptakan dengan virtual 3D yang terdiri dari bangunan dan taman yang berada dipinggir jalan yang bisa dilalui oleh pengendara virtual. Perangkat lunak simulator sepeda ini menerima data dari mikrokontroler yang terpasang di sepeda virtual untuk membaca kecepatan angular roda sepeda yang kemudian dikirimkan melalui komunikasi Bluetooth dan diolah untuk menggerakan roda sepeda virtual untuk bergerak mengelilingi jalan-jalan virtual. Metode yang digunakan dalam melakukan perancangan dan implementasi perangkat lunak ini adalah metode AGILE Software Development. Hasil yang diperoleh menunjukan bahwa perangkat lunak yang dibangun dapat bekerja dengan baik baik dalam kecepatan gambar dan fungsional sistem.

Unduhan

Diterbitkan

2022-05-31

Cara Mengutip

Dwi Rahmadani, I., Ramadhan, M. R., & Istiqphara, S. (2022). Rancang Bangun Aplikasi Berkendara Sepeda Berbasis Virtual Reality dan Android dengan Menggunakan Metode Agile. ELECTRON Jurnal Ilmiah Teknik Elektro, 3(1), 01–05. https://doi.org/10.33019/electron.v3i1.7